Trend Produk Skin Tint di 2024

Belakangan ini semakin banyak bermunculan produk makeup skin tint. Buat kamu yang belum familiar, skin tint adalah base makeup yang sangat ringan dan punya coverage serta warna yang tipis sehingga gak membuat makeup jadi cakey. 

Fungsi utama dari skin tint adalah membuat warna kulit jadi lebih merata dan menambahkan kilau agar wajah tampak lebih bercahaya. Karena formulanya yang ringan, skin tint cocok untuk semua jenis kulit, terutama kulit berminyak karena tidak menyumbat pori-pori. 

Perbedaan Skin Tint dan Foundation

Biasanya, skin tint dan foundation jadi produk makeup yang seringkali dianggap sama, padahal keduanya punya perbedaan yang signifikan, lho. Skin tint biasanya dilengkapi dengan SPF dan kandungan skincare seperti serum vitamin C, sedangkan foundation biasanya tidak mengandung bahan-bahan tersebut.

Kalau dari segi tekstur, skin tint lebih cair dibandingkan foundation yang lebih kental dan full coverage. Jadi, kalau kamu mau hasil makeup yang lebih natural dan ringan, kamu bisa pakai skin tint. Sedangkan kalau kamu hasil akhir lebih bold dan full coverage, maka foundation adalah pilihan yang tepat untuk base makeup-mu. Skin tint juga cocok dipakai untuk remaja yang gak mau tampil dengan makeup heavy.

Rekomendasi Produk Skin Tint Terbaik

1. Rose All Day Cosmetics The Realest Lightweight Skin Tint

Produk ini punya konsistensi yang sangat ringan dan punya tingkat coverage light to medium. Punya fungsi untuk meratakan warna kulit, menyamarkan kemerahan, bekas jerawat. Rose All Day skin tint ini dilengkapi dengan SPF 25 PA++ yang memberikan perlindungan kulit dari sinar UV.

2. Joylab Skintone Moisture Tint

Hasil akhir dari skin tint menjadikan wajah terlihat bercahaya seperti “bare skin but better“. Diperkaya dengan berbagai manfaat skincare seperti Glycerin, Betaine, Vit. E, Caffeine, dan Allantoin yang melembapkan kulit serta membuat kulit lebih segar dan sehat. Gak sampai di situ aja, Skin tint Joylab ini juga bisa memberikan lapisan proteksi terhadap sinar UV!

3. Maybelline Fit Me Fresh Tint SPF50 Foundation

Belum lama rilis, produk ini punya 3-in-1 formula, yaitu coverage natural, vitamin C serum, dan SPF 50/PA+++. Kalau ngomongin soal formulanya, Maybelline skin tint ini punya formula ringan, nyaman, breathable seharian, dan hasil akhir soft matte!

4. Barenbliss Light It Up Skin Tint

Rekomendasi terakhir datang dari brand lokal Barenbliss. Light It Up Skin Tint. Skin tint ini punya complexion matte yang ringan, dan tentunya tetap membiarkan kulit bernapas seharian! Diformulasikan dengan bahan-bahan yang ramah untuk kulit dan diklaim tidak akan membuat kulit jadi bermasalah. Dilengkapi dengan kandungan SPF 35 PA+++, lho!

sumber. Beautyhaul

1 komentar untuk “Trend Produk Skin Tint di 2024”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

X